16 September 2014 jago-pensil

Jadi Jago Menggambar dengan Pensil

jago-pensil

Kamu suka menggambar? Menggambar adalah kegiatan yang menyenangkan lho, karena kamu bisa menuangkan imajinasimu ke dalam bentuk gambar. Dengan menggambar, kamu juga bisa mengembangkan kreativitas dan bakatmu. Eh…? Kamu belum bisa menggambar?

Jangan khawatir! Buat kamu yang belum bisa menggambar, ayo siapkan peralatan menggambarmu seperti kertas, pensil, penghapus, penggaris, serta rautan, lalu ikutilah cara-cara menggambar yang baik supaya kamu jadi bisa dan jago menggambar. 

Pertama-tama, kamu harus memperhatikan cara memegang pensil. Caramu memegang pensil bisa mempengaruhi hasil garis yang kamu buat, lho. Kalau cara pegang pensilmu seperti saat sedang menulis, hasil garisnya akan menjadi pendek dan lebih detail. Lain lagi jika kamu memegangnya sampai bagian belakang pensil, hasil garisnya akan menjadi lebih panjang. Nah, kalau kamu memegang pensil dengan telunjuk dan ibu jari, garisnya akan jadi lebih panjang lagi.

Setelah mempelajari cara-cara memegang pensil, lanjutkanlah dengan latihan membuat arsiran. Salah satu kegunaan arsiran adalah untuk memberikan kesan bayangan pada gambar. Cara membuat arsiran adalah dengan membuat garis berulang-ulang secara horizontal, vertikal, diagonal, maupun acak. Kuat-lemahnya tekanan saat memegang pensil bisa mempengaruhi tingkat ketebalan arsiran. Nah, perbedaan ketebalan arsiran itu bisa memberikan efek yang disebut gradasi, pada arsiran yang kamu buat.

Kalau kamu sudah bisa membuat arsiran dengan baik, saatnya kita belajar menggambar. Kali ini coba latihan menggambar kepala, yuk! Cara menggambarnya sebagai berikut:

 

jago-pensil-1

 

 

 

1. Gambar sebuah lingkaran

 

 

 

 

 

jago-pensil-2

 

2. Buat beberapa garis bantu untuk membantumu menggambar posisi mata, hidung, mulut, dan dagu

 

 

 

 

 

 

 

 

jago-pensil-3

 

3. Sambungkan garis-garis bantu untuk membentuk pipi dan dagu

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

jago-pensil-4

 

 

4. Masih dengan menggunakan garis bantu, buatlah bentuk alis, mata, hidung, mulut, dan telinga

 

 

 

 

 

 

 

jago-pensil-5

 

 

 

 

5. Lanjutkan dengan membuat rambut, yang posisinya harus melebihi lingkaran yang dianggap sebagai batok kepala

 

 

 

 

 

 

jago-pensil-6

 

6. Hapus garis bantunya dan beri arsiran. Selesai!

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Jangan lupa untuk latihan dengan teratur, ya. Karena semakin sering kamu berlatih, hasil gambarmu akan jadi semakin baik!


 

jago-bikin-gambar-dengan-pensilCara-cara menggambar di atas bisa kamu lihat di buku Jago Menggambar dengan Pensil karya Kak Lemu. Teknik menggambarnya yang detail, akan memandumu belajar menggambar dengan cepat dan mudah.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *